Panduan Karya Tulis Ilmiah
Alur Pelaksanaan Program Karya Tulis Ilmiah
Keterangan:
** Form ACC Judul KTI silakan input ke link ini untuk judul yg sudah acc: https://forms.gle/aTBC68zaNSamCRHY9
**Syarat pemberkasan:
1. KSM sampai semester 4 tdk ada nilai D
2. Slip asli pembayaran KTI (Rp.750.000)
3. Lembar acc ujian
4. Hasil deteksi plagiasi
5. Kartu kendali Plagiasi
6. Kwitansi asli pembayaran plagiasi (Rp.25.000) – dipisah dengan bukti pembayaran lain.
Semua berkas pendaftaran ujian hasil KTI dijadikan 1 & dimasukkan ke dalam map plastik warna putih, diserahkan ke Biro KTI (Bu Kiki)
** Lembar dapat di download di web http://d3-keperawatan.umm.ac.id/id/pages/karya-tulis-ilmiah.html
**Pembayaran uji plagiasi sejumlah Rp.25.000 (bayarnya lewat info KHS, kemudian ke menu keuangan, pilih lain lain, keterangan bayarnya ditulis cek plagiasi)
**Pengumpulan bukti kwitansi uji plagiasi ke (Bu Lilis)
Kalender Pelaksanaan Karya Tulis Ilmiah
PROSEDUR PENGAJUAN KTI D3 KEPERAWATAN
FAKULTAS ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG
TAHAP PENGAJUAN JUDUL
- Mahasiswa mengajukan judul ke dosen pembimbing KTI
- Mahasiswa menyetorkan judul ke Biro KTI (Bu Ika Rizki) dengan mengirimkan form acc judul.
- Klik link Lembar Acc Judul
- Judul Akan di cek Biro
- Jika judul ACC, maka Mahasiswa bisa input ke link berikut https://forms.gle/aTBC68zaNSamCRHY9
- Judul Acc, silahkan melakukan bimbingan.
- Mahasiswa mendownload : panduan penulisan KTI, klik link ini alur pelaksanaan KTI klik link ini dan log book KTI klik link ini
TAHAP PENULISAN PROPOSAL & PENGAMBILAN DATA
- Mahasiswa melakukan proses bimbingan KTI dengan pembimbing
- Pengambilan data dilakukan dengan mengambil kasus di Masyarakat
- Pertemuan dengan setiap pembimbing pembimbing minimal 8 (delapan) kali tatap muka.
- Setiap konsultasi, mahasiswa mendokumentasikan hasil konsultasi pada log book konsultasi dan ditandatangi oleh pembimbing.
- Setelah mendapat persetujuan pembimbing, mahasiswa siap untuk ujian hasil KTI.
TAHAP UJIAN HASIL KTI
- Mahasiswa datang ke biro KTI untuk mendaftarkan ujian hasil dengan syarat pemberkasan sebagai berikut: Syarat pemberkasan:
- KSM sampai semester 4 tdk ada nilai D
- Slip asli pembayaran KTI (Rp.750.000)
- Semua berkas pendaftaran ujian hasil KTI dijadikan 1 & dimasukkan ke dalam map plastik warna putih, diserahkan ke Biro KTI (Bu Kiki)
- Lembar acc ujian
- Hasil deteksi plagiasi
- Kartu kendali Plagiasi
- Kwitansi asli pembayaran plagiasi (Rp.25.000) – dipisah dengan bukti pembayaran lain.
- Semua berkas pendaftaran ujian hasil KTI dijadikan 1 & dimasukkan ke dalam map plastik warna putih, diserahkan ke Biro KTI (Bu Kiki)
- Mahasiswa melakukan entri data untuk pendaftaran uji hasil KTI dan melengkapi blanko pendaftaran ujian.
- Daftar penguji dan jadwal ujian KTI ditetapkan oleh biro KTI (sekitar bulan November 2022)
- Mahasiswa meminta undangan ujian KTI ke Biro KTI/ Bu Nissa TU
- Mahasiswa meminta berita acara kelengkapan ujian ke Bu Nissa TU sebelum ujian
- Mahasiswa menyerahkan draft KTI, surat tugas penguji dan surat undangan ujian ke Pembimbing, penguji 1 dan penguji 2. Maksimal 3 (tiga) hari sebelum pelaksanaan ujian KTI.
- Mahasiswa mempresentasikan hasil penelitian secara keseluruhan komponen KTI pada ujian hasil.
PROSES PENYEMPURNAAN KTI
- Perbaikan KTI dilakukan berdasarkan masukan yang diperoleh pada ujian hasil dan berkonsultasi dengan pembimbing , penguji 1 dan penguji 2.
- Pertemuan dengan setiap pembimbing dan penguji minimal 1 (satu) kali tatap muka. Hasil konsultasi didokumentasikan pada log book konsultasi.
- Proses bimbingan berakhir dengan kesepakatan oleh pembimbing 1, pembimbing 2, penguji 1 dan penguji 2 dengan cara memberikan tanda tangan pada lembar pengesahan.
TAHAP PENGUMPULAN KTI DAN NASKAH PUBLIKASI
-
Mahasiswa menyerahkan hard copy dan soft copy KTI ke para pembimbing dan penguji KTI (dibuktikan dengan formulir bebas tanggungan KTI) selambat-lambatnya 2 minggu setelah ujian hasil.
-
Mahasiswa mengumpulkan hard copy, soft copy KTI dan naskah publikasi kepada biro KTI selambat-lambatnya 2 minggu setelah ujian hasil sebagai salah satu syarat mengikuti yudisium (dibuktikan dengan formulir bebas tanggungan KTI.
Daftar Pembimbing & Judul KTI
Entri Data Ujian Hasil Skripsi
PPT Sosialisasi KTI dan Syarat Pemberkasan yudisium
Syarat Pemberkasan yudisium di sini